https://pikiranmerdeka.com

Wujudkan Demokrasi

Dr. Hannani, M.Ag, Rektor IAIN Parepare Hadiri Ajang Humas Kemenag Award 2022

Des 30, 2022

Jakarta, Pikiran Merdeka.com – Kementrian Agama menggelar acara Humas Kemenag Award tahun 2022. Penghargaan ini diberikan kepada pihak internal Kemenag. Seperti direktur jenderal dan kantor wilayah (Kanwil) Kemenag tingkat provinsi, juga kepada media serta Perguruan tinggi.

Dari beberapa kategori di award tersebut salah satunya adalah Humas Award Kemenag 2022 Kategori Perguruan Tinggi :

Dr. Hannani, M.Ag, Rektor IAIN Parepare Periode 2022-2026 mengatakan
Di acara penghargaan Humas Kemenag Award ini IAIN Pare – pare berhasil mendapatkan peringkat ke dua Kategori Perguruan Tinggi.

“Alhamdulillah di acara Humas Kemenag Award ini, IAIN Parepare mendapat penghargaan peringkat ke -2, Kategori Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri. Oleh karena itu saya mengucapkan terimakasih kepada Kementrian Agama telah memberikan penghargaan kepada team kami, mudah – mudahan ini menjadi motivasi bagi kawan – kawan di Humas dan semua teman – teman yang berpartisipasi dalam pemberitaan setiap kegiatan yang di laksanakan di IAIN Parepare. ujar Dr. Hannani, ketika di wawancara usai di acara Humas Award Kemenag 2022 di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Jumat, 30 Desember 2022.

Hannani menambahkan, “Ini adalah penghargaan pertama yang kami dapat di acara Humas Kemenag Award ini.

Harapan kedepannya, semoga acara seperti ini semakin semarak kemudian masyarakat sebagaimana harapannya semoga kegiatan seperti ini harus di share kemana-mana, berarti seluruh potensi yang ada di mahasiswa, tenaga pendidikan dan dosen itu diharapkan untuk berpartisipasi memberikan informasi kepada masyarakat, “pungkasnya.