https://pikiranmerdeka.com

Wujudkan Demokrasi

Jhony Weinard Owner,Tiga Varian Cita Rasa Mie Sagu Pauwbili Dari Kabupaten Sorong Papua Barat Daya

Jul 10, 2024

Pikiran merdeka.com, Jakarta 10-12Juli 2024 — Rapat Kerja Nasional (Rakernas) XVI Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi) sekaligus Apkasi Otonomi Expo (AOE) 2024 digelar bersamaan di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan Jakarta, pada Rabu (10/07/2024).

Adapun para pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) unggulan dari setiap daerah dipamerkan seperti salah satunya dari
Kabupaten Sorong Provinsi Papua Barat Daya

Kabupaten Sorong, menyiapkan ragam produk yang sudah dikurasi yakni, Mie Sagu, dan minuman wedang Jahe.

“Kami dari UMKM Kabupaten Sorong sangat bersyukur sekali bisa mengikuti kegiatan ini. Apalagi dengan hadirnya banyak pengunjung yang datang berbelanja produk produk kami,” ungkap Jhony weinard Dewan ketua umum asosiasi nusantara umkm kab sorong papua Barat daya selaku Owner Mie Sagu Pauwbili.

Lebih lanjut dikatakan, kegiatan ini jadi ajang pomosi yang memberikan nilai tambah yang luar biasa untuk  produk produk UMKM unggulan dari Kabupaten Sorong.

“Salah satunya adalah saya sendiri adalah bagian dari owner dari mie sagu yang kami olah  menghasilkan 3 varian cita rasa yakni
varian buah naga, wortel,  sawi pokcoy, ” ujar Jhony weinard.

Seperti sudah kita ketahui memiliki banyak manfaat, karena mie ini berbeda dari mie pada umumnya, karena bahan dasarnya terbuat dari sagu yang merupakan bahan makanan yang kaya serat.

Selain itu ada juga minuman wedang jahe
spesial dengan bebagai macam bahan tambahan 13 rempah pilihan, yang sudah diracik khusus.

“Khasiatnya untuk kekebalan tubuh dan juga manfaat lainnya yang luar biasa dan banyak yang sudah mengalami banyak kesembuhan dan sebagainya.” tutur Jhony weinard.

Beliau menuturkan, selama ini pemerintah ingin mengenalkan budaya hasil dari papua yang diharapkan bisa menjadi ikon yang terbaik.(jfr)